Minggu, 17 Maret 2019

Apakah APAR Bisa Meledak?

Tabung APAR bisa meledak karena tekanan yang berlebihan, biasanya terkena panas karena sifat gas yang memuai pada saat suhu panas akan ada peningkatan tekanan sehingga tabung tidak sanggup menahan tekanan.

Tabung APAR biasanya zat pendorongnya adalah Gas Nitrogen, APAR bisa bekerja normalnya harus diisi Nitrogen dengan tekanan 15 Bar. Untuk tabung APAR tipe Cartride Zat pendorongnya adalah CO2 tekanan bisa sampai dengan 300 Bar.

Tips Agar Tabung APAR Tidak Meledak

1. Gunakan tabung yang ber SNI
2. Cari APAR yang bisa di tempatkan pada suhu minus 30-60 derajat
3. Plat tabung harus tebal antara 1-1.3mm
4. Head Valve yang kokoh
5. Tabung APAR harus baru jangan beli rekondisi
6. Tabung APAR Tidak Boleh di Repaint atau di cat ulang supaya kita tahu sejarah tabung tersebut
7. Jika tabung keropos lebih baik jangan dipakai atau dibuang saja
8. Gunakan selalu Spartpart sesuai APAR tersebut
9. Cek tabung fisik APAR setiap 6 bulan sekali

Jangan takut keluar uang untuk keamanan dan keselamatan diri kita yah ^_^



Tidak ada komentar:

Posting Komentar